What's Trending?

Jumat, 24 Mei 2013

Perbedaan LINKSYS dengan TP-LINK



LINKSYS
Apa itu Linksys ? Linksys merupakan sebuah perusahaan yang didirikan pada tahun 1988 dan juga merupakan divisi perusahaan Cisco System, Inc, Linksys ini sudah diakuisisi oleh Cisco Systems pada tahun 2003, Linksys sudah cukup terkenal di Indonesia sebagai vendor penghasil produk di bidang networking.
Sejarah Singkat Linksys
Linksys didirikan pada tahun 1988 di sebuah garasi di Irvine, California. Para pendiri, Janie dan Victor Tsao (yang menerima gelar master dalam ilmu komputer dari Illinois Institute of Technology pada tahun 1980), adalah imigran dari Taiwan yang memegang pekerjaan kedua sebagai konsultan yang mengkhususkan diri dalam pasangan vendor teknologi Amerika dengan produsen di Taiwan. Produk pertama perusahaan itu sharers printer yang terhubung ke beberapa PC printer. Dari ini diperluas ke Ethernet hub, kartu jaringan, dan kabel. Pada tahun 1994, ia telah tumbuh menjadi 55 karyawan dengan pendapatan tahunan sebesar $ 6,5 juta.
Perusahaan menerima dorongan besar pada tahun 1995, ketika Microsoft merilis Windows 95 dengan fungsi jaringan built-in yang memperluas pasar untuk produk-produknya. Linksys didirikan AS saluran pertama ritel dengan Fry Elektronik (1995) dan Best Buy (1996). Pada tahun 1999, perusahaan mengumumkan pertama Fast Ethernet PCMCIA Card untuk PC notebook. Pada tahun 2000, ia memperkenalkan pertama 8-port router dengan SNMP dan QoS, dan pada tahun 2001 ia dikirim kabel / DSL router juta nya. [4] Pada tahun 2003, ketika perusahaan ini diakuisisi oleh Cisco, itu 305 karyawan dan pendapatan lebih dari $ 500 juta
Cisco mengumumkan pada Januari 2013 bahwa mereka akan menjual divisi jaringan rumah dan Linksys untuk Belkin. Meskipun tidak ada rincian keuangan yang dirilis, akuisisi akan memberikan Belkin 30% dari pasar router rumah. Belkin berencana untuk melanjutkan dukungan dan jaminan kehormatan bagi produk Linksys yang ada.

 AP LINKSYS
KELEBIHAN AP LINKSYS WRT54GL
Berikut ini adalah kelebihan yang dimiliki oleh AP LINKSYS WRT54GL
Kali ini, saya akan menjelaskan kelebihan dari salah satu produk Linksys, yakni Linksys WRT54GL, Linksys WRT54GL merupakan Wireless Broadbrand Router yang didalamnya terdapat 3 fungsi dasar yaitu sebagai Access Point (54Mbps Wireless-G / 802.11g dan 11Mbps Wireless-B / 802.11b), sebagai Switch yang terdiri dari 4 port full duplex 10/100 Ethernet dan sebagai Router yang berfungsi untuk memanage dan sharing koneksi internet.

Berikut fitur-fitur bawaan Linksys WRT54GL:
  • All-in-one Internet-sharing Router, 4-port Switch, and 54Mbps Wireless-G (802.11g) Access Point  
  • Shares a single Internet connection and other resources with Ethernet wired and Wireless-G and -B devices  
  • Push button setup feature makes wireless configuration secure and simple  
  • High security: TKIP and AES encryption, wireless MAC address filtering, powerful SPI firewall  

 

Seperti terlihat pada gambar diatas, access point ini memiliki dua konektor antenna RP-TNC eksternal yang berfungsi untuk meningkatkan kinerja access point, 1 port untuk koneksi kabel ke internet (WAN), 4 Port ethernet switch dan sebuah tombol reset. Untuk mengkonfigurasi Linksys WRT54GL kita bisa menggunakan web browser seperti Mozilla firefox dengan alamat default 192.168.1.1 dengan user admin dan password kosong.

Salah satu keunggulan dari Linksys WRT54GL ini adalah selain dari harganya yang terjangkau,  Linksys WRT54GL juga bisa kita upgrade firmwarenya dengan DD-WRT sehingga menambah kemampuan dari wireless router tersebut dari fungsi bawaannya yang sebatas access point menjadi  sebuah WDS / Repeater dan juga tambahan fitur-fitur yang lain seperti bandwidth management.

 

Kekurangan AP LINKSYS WRT54GL
o   Berikut ini adalah beberapa kekurangan yang dimiliki oleh AP LINKSYS WRT54GL
o   Sinyal yang didapat kurang akurat berkisaran 10-20 %
o   Harus menggunakan Kabel LAN untuk perpanjangan untuk menghubungkan router ke modem
o   Semakin banyak perangkat pengguna, maka semakin banyak kabel yang terpasang
o   Gangguan gelombang jaringan
o   Bendwidth lebih kecil ( dibawah 100Mbps )
o   Frekuensi bisa bentrok dengan pemakai lain sehingga mengganggu dan terganggu
o   Cepat Panas dan mudah Henk
 TP-LINK
TP-Link adalah sebuah perusahan yg produknya kebanyakan untuk jaringan, misal modem, AP, antena wifi, modem usb, IP cam dll.. TP-LINK adalah penyedia dunia untuk produk jaringan SOHO dan pemegang pangsa pasar No.1 di China, dengan produk yang tersedia di lebih dari 100 negara dengan puluhan juta pelanggan. Berkomitmen kuat pada R&D, produksi yang efektif dan manajemen kualitas yang ketat, TP-LINK secara berkesinambungan menyediakan produk jaringan yang memenangkan penghargaan dalam Wireless, ADSL, Router, Switch, IP Camera, Adaptor Powerline, Print Server, Media Converter dan Adaptor Jaringan untuk pengguna di seluruh dunia.
Berdasarkan kepercayaan dari jutaan pelanggan, TP-LINK berkembang menjadi satu dari penyedia yang kompetitif untuk produk jaringan dengan aspirasi untuk menjadi satu dari tiga merek jaringan yang terkemuka dan berjuang untuk pangsa pasar dunia yang lebih besar,

Sejarah Singkat TP-Link
Sejak memasuki pasar internasional pada tahun 2005, TP-LINK telah menjadi lebih dan lebih diinvestasikan di pasar internasional. Produk kami digunakan di lebih dari 50 negara dan melayani lebih dari satu miliar pengguna di seluruh dunia.
Pada tahun 2008, 35% dari pendapatan tahunan dari pasar internasional, dan kami telah berhasil memulai pertama kami empat kantor cabang di luar negeri di Singapura, Jerman, Amerika dan India, dengan rencana bagi Swedia, Rusia, dan Vietnam telah mengambil efek kantor di Untuk memberikan layanan cepat dan komprehensif bagi pelanggan kami.

AP TP-LINK
KELEBIHAN AP TP-LINK TL-WA5210G
Berikut ini adalah beberapa kelebihan yang dimiliki oleh AP TP-LINK TL-WA5210G



  • Sesuai dengan standard IEEE 802.11b / g, kecepatan wireless hingga 54Mbps
  • Daya Output transmisi tinggi dan sensitivitas penerimaan dioptimalkan
  • Antena 12dBi dual-terpolarisasi directional cocok untuk berbagai lingkungan dan meningkatkan tingkat sinyal anda
  • Material Cassing yang tahan akan cuaca dan terminal proteksi petir
  • Mendukung mode WISP
  • Mendukung Pasif Power over Ethernet hingga 60meter
  • Dukungan Perlindungan Petir 4000V
  • Mendukung AP Client Router, AP Router dan modus operasi AP
  • Jarak Penyesuaian untuk transmisi jarak jauh, sampai 50km
  • Mendukung Antena Alignment
  • Mendukung Isolasi Pengguna Layer 2
  • Mendukung Ping Watch Dog
  • Mendukung Wireless Speed Test
  • Mendukung SNMP, Remote Management
  • Menyediakan WEP, WPA/WPA2, WPA-PSK/WPA2-PSK keamanan data
  • Menyediakan konektor eksternal RP-SMA untuk upgrade gain antena yang lebih tinggi

KEKURANGAN AP TP-LINK TL-WA5210G

  • Mudah rusak apalagi kalau di pasang di waktu ada petir langsung rusak/konslet
  • Cepat Panas dan juga henk
  • Fitur-fitur bawaan sangat kurang
  • Body Router mudah lecet/ tergores
  • Password yang kurang aman
  • Jangkauan sinyal tidak terlalu luas. Kita juga perlu memastikan kompatibilitas modem kita sebelum membeli router wireless

Kesimpulan
Dari pembahasan saya diatas, kesimpulan yang dapat saya petik yaitu bahwa LINKSYS maupun TP-LINK merupakan suatu alat yang sangat membantu kehidupan manusia maupun ada perbedaan dan kekurangnyan masing masing. Perbedaan dan kekurangan tersebut muncul tergantung dengan kebutuhan manusia tersebut, ada yang mengatakan LINKSYS bagus dan ada pula yang mengatakan TP-LINK bagus, itu semua tergantung keperluan dan pemakain konsumen, tapi dari segi umumnya, kedua alat ini sangat membantu dalam segala hal dibidang Networking.

Jumat, 17 Mei 2013

Info Tentang Oppo Find 5 Smartphone


Para pecinta ponsel dan smartphone tanah air kini bersiap menunggu kehadiran smartphone kelas premium terbaru yang baru saja meluncur ke pasaran gadget tanah air yang di beri nama Oppo Find 5 yang merupakan smartphone android high class besutan dari Oppo yang merupakan vendor asal negeri china. Spesifikasi serta itur yang di sematkan terbilang sangat mewah dan mumpuni tak kalah dengan smartphone kelas atas lainnya macam Xperia Z dan juga Galaxy S 4.Seperti yang kita ketahui bahwa Oppo Find 5 ini memang cukup banyak menjejalkan fitur canggih di dalamnya, sebut saja kamera 13 mpix, layar IPS LCD 16 juta warna, NFC scene touch, prosesor quad core  1.5Ghz, dan seabreg koneksi mobile broadband sesuai standar super phone. Di bawah ini adalah spesifikasi lebih detailnya.
  • Android 4.1 Jelly Bean
  • Chipset Qualcomm APQ8064 Snapdragon S4 Pro
  • CPU 1,5 GHz quad-core
  • GPU Adreno 320
  • Layar 5-inci Full HD 1080×1920 IPS
  • Kamera 13 megapiksel CMOS
  • Perekaman video 1080p, 480p 120 fps
  • RAM 2GB
  • Penyimpan internal 32GB atau 16GB
  • Ketebalan 8,9 mm, berat 165 gram
  • Baterai 2500mAh
  • NFC, Bluetooth, Wi-Fi, GPS, LTE atau 3G

Beberapa fitur unggulan yang bisa anda dapatkan jika kelak anda memiliki smartpohne Oppo Find 5 ini adalah Kehandalan gadget dengan platform Android Jelly Bean ini juga menyentuh pada sisi kamera, dimana kamera 13 Mpix-nya dapat melakukan continuous shot hingga 100 foto sekaligus. Begitu juga dengan rekam video, kecepatannya mencapai 120 frame per detik. Selain prosesor quad core, untuk menunjang kinerja Oppo Find 5 juga dibekali RAM 2GB. dan akan di jual seharga Rp. 5.499.000.-

Oppo R809T Smartphone Berspesifikasi Tinggi


Oppo telah melanjutkan proyek smartphone berikutnya. Dikabarkan saat ini, mereka tengah mengerjakan smartphone yang memiliki spesifikasi yang terbilang mapan dan tangguh dan menurut kabar yang beredar akan di pasarkan untuk segmen kelas menengah. Dan sebagai informasi saja bahwa Oppo adalah pemain baru untuk sektor gadget di tanah air.

Oppo R809T ini merupakan smartphone android yang memiliki spesifikasi terbilang mapan dengan mengusung layar berukuran 4,7 inch serta resolusi 720p. Untuk sistem operasinya juga menggunakan sistem operasi android terbaru yakni Android 4.1.2 Jelly bean selain itu di dukung pula kehandalan dari prosesor quad-core 1,2 GHz, dengan RAM 1GB. Jadi tak perlu di ragukan lagi mengenai kemampuan performanya.

Fitur lainnya yang bisa anda temukan di dalam Oppo R809T ini adalah fasilitas kamera dengan di bekali dua buah kamera yang masing masing kamera utama 8MP (belakang) dan kamera sekunder 2MP (depan). Apakah anda tertarik untuk memilikinya ? Jika anda tertarik maka sedikit harus bersabar karena belum ada keterangan resmi kapan akar beredar dan berapa biaya yang harus di keluarkan untuk membawa pulang smartphone android tangguh ini.

Kamis, 09 Mei 2013

Cara Menginstall Windows 7 dengan Virtualbox


·        Disini saya akan mendiskripsikan cara menginstal Windows 7 pada Virtualbox dan Setting LAN secara Virtual.
·        Pertama siapkan Leptop atau PC yang akan digunakan sebagai media instalasi
·        Pastikan Leptop atau PC anda telah terinstal Virtualbox, karena disini fungsi Virtualbox adalah sebagai mediator instalasi dan jangan lupa siapkan juga ISO Windows 7nya
·        Jika semua bahan sudah siap, maka hal pertama yang kita lakukan adalah membuka Virtualbox yang sudah terinstal, bila sudah maka tampilannya akan seperti dibawah ini :






·        Kemudian klik New pada kolom toolbar yang berada di pojok kiri atas



·        Selanjutnya akan muncul jendela yang memberikan informasi jika kita ingin melanjutkan ke step berikutnya pilihlah next dan jika tidak, kita dapat memilih pilihan cancel, disini kita pilih next untuk melanjutkan ke step berikutnya.





·        Pada step ini kita akan dianjurkan untuk mengisi kolom nama VM yang akan kita install  dan juga versi dari OS tersebut, disini kita menggunakan ISO Windows 7, jadi nama OS dan Versinya saya cantumkan Windows 7 sesuai ISO yang digunakan, Klik next untuk melanjutkan ke step berikutnya



·        Dalam step ini kita harus menentukan berapa kapasitas RAM yang ingin digunakan untuk menjalankan Virtualbox, disini saya memberikan kapasitasnya sebesar 1024MB, lalu klik next untuk melanjutkan



·        Kemudian di step ini kita akan diberikan 2 pilihan yaitu Create New Harddisk dan Use Existing Harddisk, karna kita membuat partisi baru, maka disini kita memilih Create New Harddisk, jika kita memilih Use Existing Harddisk itu berarti kita menggunakan harddisk dari OS yang sudah pernah kita install sebelumnya di Viryualbox, klik next untuk melanjutkan proses penginstalan



·        Dalam step ini kita akan disuguhkan 4 pilihan yang masing masing memiliki fungsi tertentu, disini kita memilih pilihan VMDK atau Virtual Machine Disk, kemudian klik next untuk melanjutkan



·        Jika proses tadi telah selesai maka kita akan masuk ke step berikutnya, di step ini akan muncul jendela Virtual Disk Storage Details, disini kita akan diberikan dua pilihan untuk menentukan alokasi virtual disk sepenuhnya dipakai atau tidak, ada dua pilihan yaitu Dynamically allocated dan Fixed Size, disini kita memilih Dynamically allocated, klik next untuk melanjutkan



·        Disini kita akan masuk pada step Virtual Disk File Location and Size, pada jendela ini kita akan menentukan dimana lokasi export file virtual dan juga menentukan ukuran virtual disk, klik saja next karena settingan dari jendela ini sudah tidak ada yang perlu kita ubah lagi

·        Di step ini kita akan masuk dalam step Summary, yaitu step yang memastikan semua settingan awal yang telah kita lakukan, klik create untuk melanjutkan




·        Jika semua step benar, maka akan muncul seperti dibawah ini




·        Sekarang kita hanya tinggal memulai proses instalasi yang sesungguhnya, klik Start pada kolom toolbar untuk memulai.



·        Ini adalah step awal pada instalasi Windows 7 pada umumnya, disini kita akan menentukan bahasa pada Windows 7 kita, kita cukup menggunakan bahasa Inggris saja, klik next untuk melanjutkan





·        Kemudian klik Instal untuk memulai penginstalan



·        Di step ini kita akan diberikan pilihan berupa tipe Windows 7 yang akan kita gunakan, disini kita memilih Windows 7 Ultimate 86x, klik next untuk melanjutkan



·        Pada step ini kita akan disuguhkan dengan licence term, yang berfungsi untuk menyetujui licence, centang accept the lecence term dan klik next



·        Setelah proses tadi selesai, maka akan muncul jendela type instalasi. Pilih Upgrade jika ingin memperbaharui windows atau Custom untuk install Windows baru, disini kita pilih Custom.




·        Kemudian jika step diatas sudah selesai, maka akan muncul jendela pembagian partisi, disini kita menentukan partisi harddisk pada Windows 7 kita, cukup hanya 1 partisi saja, jadi klik next untuk melanjutkan tanpa mengubah apapun



·        Jika sudah, maka kita hanya tinggal menunggu hingga proses instalasi selesai



·        Setelah proses instalasi selesai PC akan secara otomatis merestart dan tunggu beberapa saat untuk Completing Instalation





·        Setelah itu, maka akan muncul jendela Set Up Windows, disini kita harus mengisi user name dan computer name, jika sudah klik next



·        Selanjutnya akan muncul jendela Set Password, disini kita klik next saja, karena tidak perlu set password.




·        Kemudian pada jendela ini, kita di berikan 3 pilihan yaitu Use Recommended Setting , Install Important Update Only, Ask Me Later, disini kita pilih pilhan Ask Me Later.



·        Jika proses di awal tadi sudah selesai maka proses selanjutnya yaitu Review Your Time and Date, dalam step ini, kita dianjurkan untuk mensetting waktu dan tanggal pada OS kita nanti, jika sudah selesai, maka klik next untuk melanjutkan



·        Selanjutnya kita akan masuk pada step menentukan lokasi network computer kita sekarang, disini kita diberikan tiga pilihan, yaitu Home Network, Work Network, Public Network, kita pilih Public Network, klik next untuk melanjutkan



·        Setelah step diatas selesai, maka tunggu proses finishing selesai





·        Windows sudah dapat digunakan


Download Virtualbox Free

Oracle VM VirtualBox adalah perangkat lunak virtualisasi, yang dapat digunakan untuk mengeksekusi sistem operasi tambahan di dalam sistem operasi utama. Sebagai contoh, jika seseorang mempunyai sistem operasi MS Windows yang terpasang di komputernya, maka seseorang tersebut dapat pula menjalankan sistem operasi lain yang diinginkan di dalam sistem operasi MS Windows.
Fungsi ini sangat penting jika seseorang ingin melakukan ujicoba dan simulasi instalasi suatu sistem tanpa harus kehilangan sistem yang ada. Aplikasi dengan fungsi sejenis VirtualBox lainnya adalah VMware dan Microsoft Virtual PC.


Download Virtualbox 4.1 Free


Thanks for your attention, silahkan sisipkan komentar demi kelangsungan hidup blog ini..